Suara.com - Air mata Novita Angie pun meleleh saat ikut upacara prosesi pemakaman ayah kandungnya, R. Sumiharso bin Soekarwo, di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Bintaro, Jakarta Selatan, Jumat (1/12/2017).
Ibu dua anak ini ikut dalam rombongan yang berduyun-duyun mengantarkan jenazah Sumiharso yang dibawa dengan ambulans.
Mengenakan pakaiah serba hitam, Angie masih bisa tersenyum usai turun dari mobil. Beberapa sahabat, termasuk Mira Lesmana menghampiri Angie demi mengucapkan belasungkawa.
Perempuan yang juga bekerja sebagai penyiar radio itu terlihat berusaha tegar saat para pelayat mendoakan mendiang.
Tangis Angie menjadi-jadi saat jenazah ayah ditutup dengan tanah merah. Begitu juga dengam putri sulungnya, Jemima, beberapa kali mengusap air mata.
Video prosesi pemakaman ayah Novita Angie:
Sahabat dari kalangan artis lainnya terlihat di pemakaman, seperti pasangan Meisya Siregar-Bebi Romeo, Mona Ratuliu-Indra Brasco dan Ersa Mayori.
Sumiharso meninggal dunia di Rumah Sakit Dharmais, Slipi, Jakarta Barat, sekitar pukul 09:30 WIB pagi tadi. Sumiharso meninggal setelah kalah berjuang melawan kanker hati.
No comments:
Post a Comment