Rechercher dans ce blog

Wednesday, January 31, 2018

Kasus dengan Vicky Prasetyo, Farhat Abbas Jalani Pemeriksaan

Suara.com - Pengacara Farhat Abbas kembali mendatangi Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Rabu (31/1/2018). Kali ini, kedatangan Farhat ke Polda untuk mejalani pemeriksaan terkait dugaan pengeroyakan yang dilakukan oleh Vicky Prasetyo di acara Pagi-Pagi Pasti Happy.

Didampingi kuasa hukumnya, Muara Karta, Farhat Abbas tiba di Polda Metro Jaya sekitar pukul 14.25 WIB. Sebelum pemeriksaan, mantan suami Nia Daniaty itu mengungkap kekesalannya terhadap stasiun Transtv.

Vicky Prasetyo [suara.com]

Menurut Farhat Abbas, Transtv sengaja menghilangkan bukti video tayangan Pagi-Pagi Pasti Happy, yang berisi keributan dirinya dengan Vicky Prasetyo.

"Jadi pihak Trans Tv menyembunyikan rekaman pengereyokan itu," kata Farhat Abbas sebelum pemeriksaan.

Belum diketahui berapa lama pemeriksaan akan selesai. Namun Farhat Abbas mengaku pemeriksaan hanya berlangsung sekitar satu jam. "Nggak lama kok. Paling satu jam," ucap Farhat.

Farhat Abbas ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (19/1/2018) [suara.com/Wahyu Tri Laksono]

Seperti diketahui Farhat Abbas melaporkan Vicky Prasetyo ke polisi atas tuduhan telah melakukan pengeroyokan dan ancaman dengan kekerasan. Laporan tersebut dibuat pada 10 Januari 2018 di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu Polda Metro Jaya.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer