Rechercher dans ce blog

Monday, April 16, 2018

Ada Kejutan Di Grand Final Indonesian Idol 2018

Suara.com - Babak Grand Final Indonesian Idol 2018 Spektakuler Show akan berlangsung pada Senin (16/4/2018) malam di Ecovention Park, Ancol, Jakarta Utara. Kedua kontestan tersisa, Ahmad Abdul dan Maria Simorangkir siap bersaing sengit.

Abdul dan Maria Indonesian Idol 2018 [suara.com/sumarni]

Selain menyajikan performa para grand finalis, episode nanti malam juga menghadirkan para alumni Indonesian Idol sebelumnya.

Penampilan Abdul di Indonesian Idol semalam. (Instagram)

Usung konsep Special Performance Indonesian Idol 2018, pertunjukan nanti malam akan semakin meriah dengan kedatangan lima penyanyi pentolan ajang pencarian bakat gagasan RCTI tersebut.

Sebut saja Ihsan Tarore, Citra Scholastika, Nowela, Rinni Wulandari dan Regina Ivanova dipastikan membuat babak grand final nanti malam semakin semarak.

Di sisi lain, Abdul dan Maria juga bakal berkolaborasi dengan dua musisi kawakan Tanah Air, Jevin Julian dan Yovie Widianto. Beberapa lagu akan dibawakan dengan konsep aransemen baru.

Dan berikut tembang-tembang yang dinyanyikan Abdul dan Maria di babak penentuan.

1. Abdul X Jevin Julian - Cobalah Mengerti (NOAH)

2. Maria X Jevin Julian - Risalah Hati (Dewa 19)

3. Abdul X Yovie Widianto - Peri Cintaku (Marcel Siahaan)

4. Abdul X Yovie Widianto - Suratku (Hedi Yunus)

5. Maria X Yovie Widianto - Bukan Untuklu (Rio Febrian)

6. Maria X Yovie Widianto - Mantan Terindah (Kahitna)

Babak Grand Final Indonesian Idol 2018 Result sendiri akan diumumkan pekan mendatang yakni 23 April 2018 di Ecopark, Ancol, Jakarta Utara.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer