Rechercher dans ce blog

Monday, August 27, 2018

Respons Sindiran Wanda Hamidah, Ahmad Dhani : Statement yang Dungu

Suara.com - Ahmad Dhani sadar tulisan Wanda Hamidah di Instagram dibuat untuk menyindir dirinya terkait tindak pengadangan oleh massa penolak gerakan #2019GantiPresiden di Surabaya. Buktinya, dia kembali memposting tulisan Wanda itu lewat Instagram-nya.

Ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (27/8/2018), Dhani pun mengomentari langsung sindiran Wanda. Dia menilai Wanda tak patut berkomentar lantaran dianggap tak paham apa yang sedang dikomentari.

"Kalau saya mengomentari sesuatu itu sesuatu yang paham. Kalau yang ngomentari nggak paham, saya capek juga untuk menjelaskan," kata Ahmad Dhani saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakata Selatan, kawasan Ampera, Jakarta Selatan, Senin (27/8/2018).

Karenanya, Ahmad Dhani menilai pernyataan Wanda sama sekali tak mendasar. Misalnya, soal sindiran Wanda yang menyebut Dhani seorang Wahabi.

"Peryataan tersebut merupakan hal yang terbodoh yang dilakukan oleh bintang tersebut. Kecuali wartawan nanya. Apakah mas Dhani Wahabi misalnya? Ada yang percaya nggak wartawan bahwa saya ini Wahabi. Kan lucu," ujar Dhani.

"Artis tersebut menuduh saya sekarang Wahabi. Berarti ini kan dungu. Ini suatu statement yang dungu," katanya lagi.

Sebelumnya, Wanda Hamidah menulis kalimat panjang lebar melalui Instagram Story pribadinya pada Senin (27/8/2018).

Tulisan tersebut berisi sindiran yang diduga ditujukan untuk Ahmad Dhani.

"Dulu NU, dulu PKB, dulu pengagum Gus Dur dan Soekarno, dulu Laskar Cinta.. sekarang wahabi dan penebar kebencian.. ketika panggung di musik sudah tak ada, cari panggung dipolitik dengan segala cara.. sampai diusir dari kampungnya sendiri," tulis Wanda Hamidah.

Sindiran Wanda ini ditulis sehari setelah peristiwa pengadangan Ahmad Dhani oleh massa yang menolak deklarasi gerakan #2019GantiPresiden di Surabaya.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer