Suara.com - Pedangdut Siti Badriah (Sibad) berhasil meraih penghargaan sebagai Artis Solo Pria/Wanita Dandut Kontemporer Terbaik di ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2019. Ini merupakan penghargaan yang sama yang diraih Sibad selama dua tahun berturut-turut.
"Aku tuh sudah kayak santai banget, karena kayak ya sudah lah. Kan tahun kemarin sudah dapat, sekarang kalau misalnya nggak dapat pun aku nggak terlalu berharap, kayak sudah lah, santai," kata Siti Badriah usai menerima penghragaan di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (27/11/2019) malam.
Pelantun "Lagi Syantik" ini mengaku sempat gugup. Namun bukan karena namanya masuk nominasi, melainkan kedinginan terpapar pendingin ruangan.
"Dan tadi di tribun pun aku gugup karena kedinginan. Aku nggak kuat dingin ya, jadi di dalam kayak kedinginan gitu," ujar istri Krisjiana Baharudin ini.
Bagi Siti Badriah, suatu kebanggaan namanya disandingkan dengan pedangdut senior. Perempuan 28 tahun ini pun merasa bangga dirinya dipercayakan sebagai Artis Solo Pria/Wanita Dandut Kontemporer Terbaik.
"Alhamdulillah disandingkan sama artis dangdut senior papan atas banget dan jauh lebih baik dari aku, ternyata aku malah dapat begini," tuturnya.
Dinobatkan sebagai Artis Solo Pria/Wanita Dandut Kontemporer Terbaik tak membuat Siti Badrian di atas angin. Penghargaan ini justru membuatnya terpacu agar lebih baik lagi ke depan.
"Ya alhamdulillah lah masih dikasih kesempatan sama Allah. Ini bukan cuma penghargaan untuk hari ini tapi sebagai PR untuk kedepannya," kata Siti Badriah.
No comments:
Post a Comment