Suara.com - Selain kebahagiaan, panggung hiburan Tanah Air di 2019 juga diwarnai kabar duka. Sederet artis yang wara-wiri di layar kaca ataupun layar lebar pergi ke pangkuan Ilahi pada tahun ini.
Penyebab mereka meninggal didominasi karena sakit. Bedanya, ada yang sudah lama berjuang melawan penyakit, ada pula yang meninggal secara mendadak karena serangan jantung.
Suara.com telah merangkum tentang kematian artis yang paling disorot dalam kaledoskop 2019. Simak ulasannya berikut ini:
1. Cecep Reza
Pesinetron Cecep Reza meninggal dunia pada 19 November 2019 karena alami serangan jantung. Bintang sinetron Bidadari ini dikebumikan di TPU Layur Penggilingan, Jakarta Timur.
Belakangan sebelum meninggal, Cecep Reza mulai jarang muncul di televisi. Dia lebih sibuk jalani profesinya sebagai fotografer.
2. Torro Margens
Artis lawas Torro Margens berpulang pada 4 Januari 2019. Lelaki yang kerap memerankan tokoh antoagonis ini meninggal dunia karena penyakit infeksi lambung yang dideritanya. Torro Margens berpulang di usianya yang ke-68 tahun.
3. Robby Tumewu
Aktor kawakan sekaligus desainer, Robby Tumewu meninggal dunia di usia 65 tahun pada 14 Januari 2019 dini hari setelah menderita sakit dan sempat stroke pada 9 tahun lalu. Jenazahnya disemayamkan di rumah duka Oasis Tangerang sebelum akhirnya dikremasi pada 17 Januari 2019.
4. Saphira Indah
Kabar kematian Saphira Indah benar-benar membuat publik heboh. Pasalnya artis cantik ini meninggal dunia dalam keadaan hamil enam bulan.
Saphira Indah meninggal dunia pada Rabu (30/1/2019) pukul 21.00 WIB setelah mengalami sesak napas diduga karena flek di paru-paru. Jenazahnya dimakamkan di TPU Budi Dharma Tanjung Priok pada 31 Januari 2019
5. Robby Sugara
Robby Sugara merupakan aktor lawas yang sezaman dengan Roy Marten dan Yati Octavia. Pemilik nama lengkap Robert Kaihena Sugara ini meninggal dunia akibat serangan jatung pada 13 Juni 2019 dalam usia 68 tahun.
6. Djaduk Ferianto
Berpulangnya Djaduk Ferianto meninggalkan kesedihan yang mendalam bagi beberapa rekan artis. Dia meninggal dunia pada Rabu (13/11/2019) sekitar pukul 03.00 WIB. Seniman kelahiran Yogyakarta pada 19 Juli 1964 ini meninggal dunia karena serangan jantung.
Agung Santoso atau yang dikenal dengan Agung Hercules meninggal di Jakarta, 1 Agustus 2019 di usia 48 tahun. Agung Hercules adalah seorang penyanyi dan aktor yang terkenal sejak merilis singel Astuti (2003). Agung Hercules meninggal akibat kanker otak.
8. Mus Mulyadi
Mus Mulyadi meninggal pada 11 April 2019 di usia 73 tahun. Mus Mulyadi adalah seorang penyanyi keroncong Indonesia yang populer di zamannya. Beberapa lagunya yang menjadi hit antara lain, "Kota Solo", "Dinda Bestari", "Telomoyo", dan "Jembatan Merah".
9. Gebi Ramadhan
Gebi Ramadhan meninggal dalam usia muda, yakni 24 tahun. Selama ini dia dikenal sebagai komika.
Gebi meninggal akibat penyakit kanker hati yang dideritanya sejak awal 2018. Kematiannya cukup membawa duka mendalam, khususnya di dunia Stand Up Comedy.
No comments:
Post a Comment