Suara.com - Pelawak Tri Retno Prayudati alias Nunung Srimulat menangis terisak di hadapan majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan dalam sidang pleidoi Nunung 20 November 2019 lalu.
Kala itu, Nunung Srimulay sedang memohon keringanan karena ia sebagai tulang punggung keluarga, ditambah ibunya, Juarti Pranowo baru saja masuk rumah sakit karena divonis kanker lidah.
Ditemui usai sidang, dia menceritakan bahwa Juarti Pranowo menderita kanker lidah sejak awal Oktober 2019.
Nunung Srimulat pun kembali terisak saat mengungkapkan penyesalannya tak bisa menemani ibunya di rumah sakit karena sedang menjalani sidang kasus narkoba yang menjerat ia dan suaminya.
"Sebetulnya diagnosanya sudah tiga minggu lalu tapi baru hari ini tindakan. Saya sedih, pada saat saya begini saya enggak bisa dampingi orang tua saya," kata Nunung Srimulat sambil menangis saat menjelaskan kondisi sang ibu.
Dia juga mengaku hanya bisa berkomunikasi dengan ibunya lewat video call. Biasanya, ia melakukan video call sebelum sidang. Masih sambil menangis, Nunung menyebut ia dan ibunya saling menyemangati.
"Tadi sudah video call-an. Ya saya cuma ngasih semangat ke ibu saya. Saya juga minta doa. Mendoakan ibu saya juga," ujar Nunung Srimulat sambil menangis.
Nunung Srimulat pun menyebut ibunya sempat tidak mau berobat saat sang ibu divonis kanker pertama kali. Usia senja membuatnya khawatir sang ibu tak kuat jalani kemoterapi.
"Malam ini biopsi, kalau operasi sama kemo nggak mungkin, karena usianya sudah sepuh jadi ya yang terbaik ajalah," kata Nunung Srimulat sambil berusaha berhenti menangis.
Komedian Srimulat Tri Retno Prayudati alias Nunung dan suaminya, July Jan Sambiran, divonis 1 tahun 6 bulan pidana penjara dalam kasus penyalahgunaan narkoba pada 27 November 2019 lalu.
Seperti diketahui, Juarti Pranowo meninggal dunia pada Minggu (19/4/2020) di Solo, Jawa Tengah akibat kanker lidah. Jenazahnya akan dimakamkan siang ini.
No comments:
Post a Comment