Rechercher dans ce blog

Tuesday, July 4, 2017

Kim Kardashian Bujuk Kanye Minta Maaf kepada Jay-Z

Suara.com - Kim Kardashian berusaha jadi mediator antara suaminya, Kanye West yang berseteru dengan Jay-Z.

Menurut sumber, bintang "Keeping Up With the Kardashians" itu memohon kepada Kanye untuk meminta maaf kepada Jay-Z sehingga mereka bisa berteman lagi. Namun, kemungkinan juga Kim punya motif tersembunyi.

"(Kim) tak ingin berantem, dia ingin status, dan beberapa di antaranya hadir dengan berteman dengan orang yang tepat," kata teman Kim berkata kepada HollywoodLife.com, seperti dilansir Ace Showbiz.

"Jelas Beyonce dan Jay adalah orang yang tepat. Kim tak suka Jay menghubungi suaminya untuk (garap) album tapi dia ingin Kanye menjadi lelaki bijak dan minta maaf agar mereka bisa melangkah ke depan dan kembali berteman," katanya.

Sumber juga bilang bahwa Kim berada dalam situasi yang aneh saat berteman dengan Jay dan Beyonce, namun mendukung suami pada saat bersamaan.

"Ini adalah situasi yang bikin frustasi. Untuknya (Kim), tapi dia bertekad mewujudkannya," lanjutnya.

Menurut sumber, Kim juga khawatir Kanye akan berakhir di rumah sakit lagi jika terus melempar bensin ke dalam api.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer