Rechercher dans ce blog

Wednesday, August 23, 2017

Mantan Suami Siri Ingin Rujuk dengan Tata Janeeta

Suara.com - Jika Tata Janeeta terkesan menutupi dirinya telah berhubungan baik dengan mantan suami sirinya, Mehdi Zati, lelaki asal Iran memilih blak-blakan.

Bahkan, model berparas tampan itu membenarkan ia ingin rujuk dengan Tata.

"Kamu pikir apa? kalau saya nggak sayang dan cinta, kenapa saya balik lagi? Pasti ada," kata Mehdi kepada media sambil turun tangga di Studio Trans TV, Rabu (23/8/2017).

Mehdi sebenarnya datang bersama dengan Tata. Namun, perempuan itu cepat-cepat masuk mobil usai wawancara.

Mehdi berkilah jika keputusannya melayangkan talak kepada Tata lewat SMS hanya sebuah ungkapan kekesalan.

"Ya, itu manusia ya. Ya, mungkin memang kayak pacar ya. Kalau mau putus labil sedikit kamu mau putus lagi buat apa. Tapi di dalam hati rasanya kamu ada masih jalannya, caranya ada bisa jadi saya balik lagi," ujar Mehdi tersenyum.

Mehdi juga mengatakan bahwa Tata adalah manusia, bukan mainan kalau tidak suka tinggal dibuang.

"Kami juga bukan lama banget putus, cuma berapa bulan kami putus," tandas Mehdi yang sudah bisa bicara Bahasa itu.

Tata sempat mengatakan jika Mehdi melayangkan talak lewat SMS awal tahun 2017.

Meskipun sudah menjalin hubungan baik lagi, Tata belum yakin bisa rujuk dengan mantannya.

Tata dan Mehdi Zati melangsungkan pernikahan siri pada 31 Juli 2014.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer