Rechercher dans ce blog

Tuesday, September 5, 2017

Diduga Sindir Maia, Mulan Jameela Malah Dirisak Warganet

Suara.com - Mulan Jameela diduga menyindir seseorang yang masih berhubungan, bahkan kerap menyanyikan lagu milik suaminya. Melihat posting-an itu,  Mulan yang diduga menyindir hubungan Dhani dan Maia, malah dirisak warganet.

Bahasa Sunda lewat Insta Story-nya. Dalam unggahannya, tampak ibu empat anak tersebut tengah mencurahkan perasaannya yang selama ini diam menghadapi "orang" yang diduga mantan rekan duetnya tersebut.

"Selama ieu loba jelema nu nyaho borokna maneh, tapi kabeh cicing. Tong loba aced atuh selama jadi jelema mah. Ngagogoreng si A tapi sok teteleponan jeng salakina si A. Trs masih keneh nyanyikeun lagu si A jeng salakina. Neangan naon maneh teh? Mentang2 nu diobrolkeun ku maneh cicing, eh nyai inget Allah teu sare," bunyi IG Story Mulan yang diunggah akun gosip Lambenyinyir.

"Selama ini banyak orang tau busuknya kamu, tapi semua diam. Jangan banyak tingkah selama masih jadi manusia. Ngejelekin si A tapi masih suka teleponan sama suami si A. Terus masih nyanyiin lagu si A sama suaminya. Nyari apa kamu? Mentang2 yang diomongin sama kamu diem. Eh inget nyai, Allah nggak tidur," arti pernyataan Mulan lewat bahasa Sunda itu.

Sejumlah netizen kemudian membahas Insta Story tersebut, dan menilai Mulan sedang menyindir Maia. Namun, mereka rata-rata malah menilai apa yang dilakukan Mulan membuatnya jadi di-bully. Bahkan, mereka menganggap apa yang kini dialami Mulan lewat curhatannya itu merupakan karma.

"Kesian ya mulan...niat curcol biar banyak yg bela...malah kena bully...sanksi sosial..." ungkap akun rosse_sabara.

"Nyindir diri sendiri kah?" ujar yang lain, noval_ya.

"Mulan kayak ngomong d depan cermin ya hahahah kasian....." papar nura5ih.

"Karma coy," imbuh kucingsaltoo.

Sekadar diketahui, kasus perceraian Ahmad Dhani dan Maia Estianti, disusul perang dingin antara Mulan Jameela dan Maia.

Kehadiran Mulan Jamela dalam Duo Ratu di bawah binaan Ahmad Dahni itu, dituding sebagai awal kehancuran biduk rumah tangga Maia Estianty dan Ahmad Dhani kala itu.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer