Rechercher dans ce blog

Tuesday, March 6, 2018

Bertemu di Brownis Trans TV, Ayu Ting Ting dan Via Vallen Dingin

Suara.com - Dua pedangdut wanita yang kini tengah naik daun, Ayu Ting Ting dan Via Vallen kerap diperbandingkan. Di media sosial misalnya, banyak yang membandingkan mana yang lebih baik di antara keduanya.

Awalnya, Ayu Ting Ting dan Via Vallen baik-baik saja. Namun gara-gara warganet yang selalu mebanding-bandingkan, hubungan keduanya pun menjadi tak enak.

Apalagi, Ayu Ting Ting dan Via Vallen sempat berkasus belum lama ini. Saat itu, Via Vallen dianggap menghina Ayu Ting Ting terkait kemenangan pelantun "Salah Alamat" itu sebagai Penyanyi Dangdut Terpopuler di ajang Anugerah Dangdut Indonesia (ADI) 2017 pada Desember 2017 lalu. Saat itu, Via mengatakan tak percaya dengan hasil voting melalui SMS.

Ayu Ting Ting dan Via Vallen di acara Brownis Tonight Trans TV, Selasa (6/3/2018) malam.

Komentar itu sampai membuat make up artis Ayu Ting Ting, Reyza Carlos marah. Reyza bahkan siap membocorkan masa lalu Via Vallen yang kabarnya sudah menikah dan memiliki anak.

Meski Ayu dan Via tak bersinggungan langsung, namun kasus tersebut tetap saja dianggap warganet sebagai perang dingin antara Ayu Ting Ting dan Via Vallen.

Pada Selasa (6/3/2018) Ayu Ting Ting kembali dipertemukan dengan Via Vallen. Keduanya sama-sama hadir di acara Brownis Tonight Trans TV. Di acara itu, Ayu Ting Ting bertindak sebagai host bersama Wendy Cagur, Ivan Gunawan dan Ruben Onsu. Sedangkan Via Vallen menjadi bintang tamu.

Saat masuk studio, Via Vallen menyalami semua pengisi acara termasuk Ayu Ting Ting. Bahkan, mereka berdua sempat cipika-cipiki.

Namun selama acara berlangsung, Ayu Ting Ting dan Via Vallen terlihat memberi jarak. Ayu Ting Ting lebih sering bercanda dan dekat dengan Wendy, Ivan, atau Ruben. Begitu pun Via Vallen, yang lebih sering mendekat kepada Ivan Gunawan.

Pedangdut Via Vallen di bilangan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (18/1/2018). [suara.com/Ismail]

Di acara tersebut, Ayu Ting Ting dan Via Vallen sempat diminta berduet membawakan lagu "Jaran Goyang". Namun meski berduet, mereka terlihat tak menyata.

Keanehan tersebut pun rupanya dirasakan beberapa netizen. Sebuah akun di YouTube bahkan menilai Ayu Ting Ting terlihat cuek dengan Via Vallen.

"Bintang tamunya via vallen.. Ayu jadi kayak cuek gitu asik joged-joged terus. Biasanya Ayu kalau bintang tamunya cewek dekat, dan bercanda trus. Apa lagi kalau bintang tamunya dekat sama Ivan gunawan, kayak cemburu gitu. Kalau sekarang mah nggak, biasa aja," kata seorang warganet.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer