Suara.com - Meski tengah hamil, Vicky Shu tetap memenuhi panggilan untuk menjadi saksi dalam kasus jemaah umrah First Travel. Vicky Shu sendiri mengaku stres dengan kasus First Travel. Tapi stres Vicky bukan karena dipanggil ke pengadilan.
"Jadi waktu itu, saya lebih banyak stresnya bukan karena mikirin saya diundang jadi saksi, itu bukan. Tapi, di satu sisi saya masih shock-nya benar nggak nih? Kok sampai segitu banyak korbannya," kata Vicky Shu, saat menggelar preskon usai sidang di Pengadilan Negeri Depok, Jawa Barat, Rabu (14/3/2018).
Beruntung stres yang dialami oleh Vicky Shu tidak mengganggu kehamilannya, yang kini telah memasuki usia lima bulan.
"Kalau mengganggu kehamilan sebetulnya, alhamdulillah tidak. Karena saya ingin membantu baik dari pihak pengadilan, kejaksaan, kepolisian dan para korban supaya kasus ini cepat selesai," jelas Vicky Shu.
Perempuan yang juga pandai mendesain sepatu ini mengaku, kehadirannya di sidang sebagai saksi diharapkan dapat menyelesaikan kasus First Travel.
"Saya doakan semoga kasus ini lebih cepat selesai karena mau diundur sampai kapanpun itu hanya menunda masalah dan kasihan juga para jemaah. Supaya solusinya cepat dapat, jemaah insya Allah didoakan berangkat semua. Kalau masalahnya bisa selesai secepatnya," tuturnya.
No comments:
Post a Comment