Rechercher dans ce blog

Tuesday, October 23, 2018

Jajang C Noer Jenguk Titi Qadarsih Minggu Lalu, Ini yang Dilihat

Suara.com - Aktris senior Jajang C. Noer ikut berduka atas meninggalnya rekan sejawatnya, Titi Qadarsih. Banyak kisah yang dilalui mereka ketika sama-sama berkarier di industri perfilman nasional.

Jajang pun sempat menjenguk Titi Qadarsih ketika masih dirawat di rumah sakit. Saat itu, Titi kata dia, sudah pasrah dengan keadaannya.

"Pas dia sakit, dia tuh pasrah. Tapi happy terus nggak pernah susah. Saya tengokin semingu lalu, dia masih ketawa-ketawa," kata Jajang usai pemakaman Titi Qadarsih di di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Selasa (23/10/2018).

Banyak hal yang dibahas Jajang dan Titi Qadarsih waktu itu. Salah satunya adalah soal penyelenggaraan Festival Film Indonesia (FFI).

"Dia ketawa saat kita bahas FFI. Tetap dia tetap centil," ujarnya.

Jajang pun berdoa agar Titi Qadarsih mendapat tempat terindah di sisi Tuhan. Apalagi dia tahu jika Titi adalah orang baik.

"Pasti dia masuk surga, orang baik pasti masuk surga," ujar Jajang.

Titi Qadarsih meninggal dunia pada Senin (22/10/2018) kemarin. Dia diketahui sudah cukup lama mengidap penyakit kanker usus.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer