Suara.com - Artis Roger Danuarta dikabarkan memeluk islam atau menjadi seorang mualaf.
Kabar ini mencuat setelah beredar video Roger Danuarta mengucapkan dua kalimat syahadat-sebagai syarat seseorang untuk masuk Islam.
Baca juga: 7 Fakta Conchita Caroline, Presenter yang Naik Lion Air JT 610
Dibimbing oleh seorang ustadz bernama Insan Mokoginta dan disaksikan oleh beberapa saksi, Roger Danuarta terlihat menghayati saat melafalkan dua kalimat syahadat.
Video tersebut mendapat beragam komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang mengucap syukur lantaran Roger Danuarta menjadi mualaf.
Hingga berita ini ditulis, Roger Danuarta ataupun perwakilannya belum memberikan klarifikasi. Namun, Suara.com mendapat konfirmasi dari Amru, seorang pengurus Mualaf Center Yogyakarta.
Kepada kami, Amru membenarkan prosesi pengislaman Roger Danuarta. Dia menyebut peristiwa tersebut terjadi pada Senin (29/10/2018) kemarin.
Baca juga: Dimakeup MUA Ternama Hollywood, Cantiknya Aurel Hermansyah
Terlepas dari kabar Roger Danuarta sudah menjadi seorang mualaf, ada beberapa fakta tentang dirinya yang patut diketahui.
Dikumpulkan dari beberapa sumber, berikut ini empat fakta tentang Roger Danuarta seperti dikutip dari Matamata.com:
1. Awal karier sinetron
Nama Roger Danuarta mulai dikenal saat membitangi sinetron yang berjudul Cinta Berkalang Noda pada tahun 2001. Akting yang memukau dan paras tampan membuat kariernya moncer.
Baca juga: Makin Mirip Ibunya, Ini 7 Gaya Putri Sulung Alya Rohali
Hanya berselang satu tahun tepatnya pada tahun 2002, Roger Danuarta membintangi sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta. Bersama Leony, Indra Brugman, Steve Emmanuel dan Jonathan Frizzy, Roger Danuarta berhasil mendapatkan hati para penonton.
Bahkan karena sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta, Roger Danuarta dan kawan-kawan dijuluki sebagai F4 Indonesia kala itu. Dari awal debut hingga sekarang, Roger Danuarta tercatat sudah bermain di sekitar 20 judul sinetron.
No comments:
Post a Comment