Rechercher dans ce blog

Saturday, February 22, 2020

Duet di Love Fest, Arditho Pramono dan Naura Tak Sempat Latihan?

Suara.com - Arditho Pramono tidak merencanakan untuk tampil berduet dengan Naura di panggung Love Fest 2020, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (22/2/2020).

Bahkan Arditho mengaku tidak pernah berlatih bersama dengan Naura untuk tampil di malam ini. Sebab, penampilannya dengan Naura terjadi tanpa rencana alias dadakan.

"Dia tiba-tiba DM gue katanya suka banget sama lagu gue. Dia bilang, 'Kak gue nonton di Love Fest.' Terus gua bilang kenapa enggak naik aja?" kata Arditho usai tampil.

Bahkan menurut bintang film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI) itu, kepastian naik panggung baru diberi tahu kepada Naura 3 hari sebelum manggung.

"Itu h-3 dan untungnya dia hapal lagu gue, lagunya Bitter Love," tuturnya.

Ardhito Pramono tampil di Love Fest 2020. (Suara.com/Ismail)
Ardhito Pramono tampil di Love Fest 2020. (Suara.com/Ismail)

Beruntung lagu Bitter Love bisa dikuasai dengan baik. Walau tidak berlatih Naura mampu membawakan lagu tersebut dengan baik.

"Itu lagu yang paling panjang umur di antara lagu lain dan itu juga yang disukain Naura. Kenapa enggak?" sambungnya.

Tidak hanya bersama Arditho, sebelumnya Naura juga sempat berduet dengan Devano Mahendra saat putra Iis Dahlia menjadi pembuka Love Fest di hari ke-2.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer