Rechercher dans ce blog

Tuesday, February 25, 2020

Onadio Leonardo Emosi Bayinya Dihina-hina di Instagram

Suara.com - Onadio Leonardo mengungkap kekesalannya usai bayinya, Juan Gianluca Wage dihina-hina oleh akun Instagram @awsmackdown.

Mantan vokalis Killing Me Inside ini mengungkap bahwa akun tersebut sering mengirimi dirinya direct message (DM) berisi kalimat kasar yang ditunjukkan kepada si kecil.

"Keren banget nih account, minta banget di tangkep tiap hari isinya DM ngatain anak gue mulu,'' tulis Onadio Leonardo di Instagram Story pada Selasa (25/2/2020).

Di situ, Onad sapaannya juga menyertakan tangkapan layar akun Instagram @awsmackdown.

Istri Onadio Leonardo, Beby Prisillia bersama bayinya. [Instagram]
Istri Onadio Leonardo, Beby Prisillia bersama bayinya. [Instagram]

Tidak menunggu lama bagi para netizen menyoroti unggahan tersebut. Semenjak diunggah ulang akun gosip @lambe_turah, netizen ramai memberikan komentar.

"Bisa-bisanya ngehina anak bayi. Astagfirullah," kata @annarosalina008.

"Ini orang siriknya udah level paling tinggi jadi bikin fake account buat jelek-jelekin orang lain," timpal @oky.sofian.

"Emang itu account sering wara wiri hate comment deh," tambah @happyrainbow1212.

Seperti diketahui, Onadio Leonardo dikaruniai seorang putra pada 26 September 2019 dari pernikahannya dengan Beby Prisilia.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer