Rechercher dans ce blog

Sunday, March 29, 2020

Gara-gara Ini, Rossa Ajak Nagita Slavina dan Raffi Ahmad Duet Online

Suara.com - Artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tengah menjadi soroatan saat menyanyikan lagu Nada Nada Cinta yang dipopulerkan oleh Rossa. Video itu mereka unggah di Instagram pada Minggu (29/3/2020).

Di situ, Raffi Ahmad bersiap memainkan gitar sedangkan istrinya, Nagita Slavina bagian yang bernyanyi. Sayangnya, mereka hanya membawakan bagian refrain saja.

Orangtua Rafathar Malik Ahmad itu merekam momen tersebut di kamar. Raffi Ahmad juga bilang cuma mengisi waktu luang disela-sela menjalani social distancing di rumah.

"Iseng bersama istri tercinta bersenandung dan berdendang dengan lagu "Nada Nada Cinta" @itsrossa910," tulisnya sebagai caption.

Unggahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina [Instagram/@raffinagita1717]
Unggahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina [Instagram/@raffinagita1717]

"Maaf kalau penampilan kami kurang sempurna karena kesempurnaan milik Allah SW, yang penting happy di rumah #dirumahaja," sambungnya lagi.

Tak pelak momen itu langsung dikomentari oleh Rossa. Ibu satu anak ini pun mengajak mereka berdua buat kolaborasi menyanyikan lagu tersebut secara online.

"Ayooo kollab onliiineee yuuukk," kata Rossa di kolom komentar.

Seperti diketahui, para musisi Tanah Air memang mulai menerapkan untuk melakukan konser streaming selama adanya pandemi virus corona atau covid-19. Beberapa di antaranya seperti Tulus, Raisa, Armand Maulana dan masih banyak lagi.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer