Suara.com - Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty mengaku mengalami kerugian besar akibat virus corona. Tiga restoran miliknya terpaksa ditutup dan harus merumahkan karyawannya dengan tetap menjamin gaji mereka.
Meski dalam keadaan sulit, bukan berarti Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama tak bisa berbagi. Justru sebaliknya, momen sulit ini dimanfaatkan pasangan yang telah memiliki empat anak ini dengan membagi-bagikan sembako ke masyarakat yang membutuhkan.
"Kami masak nasi bungkus kemarin bagi-bagi juga. Itu ada 200 bungkus terus kita kasih amplop buat sembakonya. Kenapa aku masak sendiri, karena aku maunya yang sehat dan aku nggak mau ngasih makanan yang asal-asalan," ujar Ussy Sulistiawaty, saat dihubungi wartawan, Kamis (2/4/2020).
Selain bagi-bagi sembako, Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama juga bagi-bagi hand sanitizer ke warga. Hand sanitizer dipilih karena barang ini cukup langka dan harganya cukup mahal.
"Iya bagi-bagi hand sanitizer, kan susah ya itu jadi aku cariin untuk dibagi-bagi. Aku beli berapa liter gitu terus aku packingin sendiri," ungkap Ussy Sulistiawaty.
"Pokoknya aku beli 1.000 liter. Banyak botolnya saya bagikan ke orang-orang di jalan, ojek online, warung, rumah kecil yang mungkin mereka, jangankan beli hand sanitizer, buat makan aja pasti susah apalagi kondisi sekarang," sambung Ussy.
Kedepannya, Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama berencana untuk bagi-bagi sembako ke masyarakat yang membutuhkan.
"InshaAllah kalau ada rezeki aku beliin sembakonya. Kemarin kan uangnya, ini mau sembakonya ya. Tapi wilayahnya ganti-ganti. Kemarin kalau hand sanitizer bagi dua sama Mas Dika. Dia ke Ciganjur sama Ciputat, aku kemarin ke Jakarta Pusat, Cikini. Terus tadi dianter ke puskesmas dan sekarang sudah selesai," tutur Ussy Sulistiawaty.
No comments:
Post a Comment