Rechercher dans ce blog

Monday, July 24, 2017

Buntut Kasus Penggelapan, Vierratale Gabung ke Manajemen Glenn Fredly

Suara.com - Grup band Vierratale bentukan Kevin Aprilio tak lagi memakai jasa Deni Irawan sebagai manajer. Keputusan ini merupakan buntut dari kasus penggelapan uang yang dilakukan oleh Deni.

"Intinya kesimpulan di sini, hubungan kita bertiga dengan Mas Deni sudah berakhir," kata Kevin saat menggelar jumpa pers di kawasan Letjen S. Parman, Tanjung Duren Selatan, Grogol petamburan, Jakarta Barat, Senin (24/7/2017).

Band yang juga dihuni Widy dan dan Raka itu sekarang berada di bawah naungan Bumi Entertainment milik musisi Glenn Fredly. Karena itu, Kevin menghimbau kepada Event Organizer (EO) agar tak lagi menghubungi manajemen lama terkait kerjasama.

"Kalau ada kontek yah ke situ aja. kami mau clear kan. Takut ada kesalahpahaman, fungsinyaa kasih tahu itu juga," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, Kevin mengadu ke media bahwa duit manajemen Vierratale dibawa kabur oleh Deni. Putra musisi Addie MS itu kemudian mengancam bakal membawa kasus ini ke jalur hukum bila Deni tak segera mengembalikan duit senilai ratusan juta tersebut.

Upaya Kevin ternyata berhasil bikin nyali Deni ciut. Uang yang sempat dibawa kabur telah dikembalikan dengan cara ditransfer lewat bank.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer