Rechercher dans ce blog

Thursday, March 1, 2018

Anak Tiri Sridevi Ikut Hadir di Acara Pemakaman

Suara.com - Sridevi menikah dengan produser terkenal Boney Kapoor pada 2 Juni 1996. Saat itu, pernikahan mereka penuh kontroversi dan Sridevi sempat menghilang dari dunia Bollywoood setelah pernikahan tersebut.

Perkenalan Sridevi dan Boney Kapoor terjadi ketika sang produser mengajak Sridevi untuk bermain dalam filmnya berjudul Mr. India yang dirilis pada 1987. Di film tersebut, Sridevi beradu akting dengan adik kandung Boney, Anil Kapoor.

Keranda jenazah Sridevi. Di situ terlihat Anil Kapoor (adik ipar) dan Sanjay Kapoor (anak tiri) (Punit Paranjpe / AFP)

Dalam sebuah wawancara, Boney Kapoor mengaku memberikan bayaran sebesar Rs11 laks atau sekitar Rp230 juta. Sebelum menawarkan ke sang aktris, Boney Kapoor mendekati ibunda Sridevi.

"Ketika dia meminta Rs10 lakh, saya menawarinya Rs11 lakh karena saya ingin dekat dengan Sridevi. Ibunya benar-benar terkesan dengan saya," ungkap Boney Kapoor, seperti dikutip, Khaleejtimes.

Selama proses syuting film Mr. India, Boney Kapoor akrab dengan Sridevi. Lama kelamaan, kedekatan mereka menjadi berita utama. Sridevi bahkan sempat dikabarkan hamil sebelum menikah dengan Boney Kapoor.

Arjun Kapoor. (Instagram)

Sridevi dan Boney Kapoor kemudian menikah pada 2 Juni 1996 di sebuah kuil sederhana. Sridevi langsung dituduh menjadi orang ketiga penyebab hancurnya rumah tangga Boney Kapoor dengan Mona Shourie.

Boney Kapoor sendiri menikah dengan Mona Shourie pada 1983. Dari pernikahan tersebut mereka dikaruniai dua anak, Arjun Kapoor (lahir di 1985) and Anshula (lahir tahun 1987). Arjun Kapoor sendiri saat ini menjadi salah satu aktor muda yang cukup terkenal di Bollywood.

Kabarnya, selama ini hubungan Arjun Kapoor dengan Sridevi dan anak-anaknya kurang baik. Arjun bahkan kabarnya tak pernah berkomunikasi dengan dua putri Sridevi, Jhanvi dan Khushi Kapoor.

Sridevi bersama suami, Boney Kapoor dan dua putrinya, Jhanvi dan Khushi Kapoor. (Instagram)

Namun meninggalnya Sridevi telah mematahkan segala berita miring tersebut. Saat Sridevi meninggal, Arjun Kapoor terlihat hadir di rumah duka. Ia bahkan mengikuti segala proses pemakaman, dari berkumpul di rumah duka, mengantar jenazah, hingga pemakaman Sridevi.

Arjun Kapoor bahkan dikabarkan memberi dukungan moril kepada dua adik tirinya, Jhanvi dan Khushi.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer