Rechercher dans ce blog

Tuesday, January 21, 2020

Andhika Pratama Benarkan Soal Cap Jadi Artis Sombong

Suara.com - Andhika Pratama membenarkan dicap sebagai salah satu artis sombong. Hal itu diungkapkan olehnya dalam channel YouTube, Melaney Ricardo yang diunggah pada Selasa (21/1/2020).

"First impresson orang ke gue pasti gitu sih. Jadi sangat banyak. Banyak banget (yang bilang sombong)," ujar Andhika Pratama.

Tapi, lelaki 33 tahun ini menyebut sikapnya seperti itu bukan tanpa alasan. Dia tipikal sosok yang tidak mudah bergaul dengan orang lain.

"Karena gue orangnya diem dan tidak pandai memulai bersosialisasi, dan nggak pandai untuk istilahnya kayak membuka omongan dengan orang baru," kata Andhika Pratama.

Tips liburan budget hemat Andhika Pratama. (Suara.com/Risna Halidi)
Tips liburan budget hemat Andhika Pratama. (Suara.com/Risna Halidi)

"Orang lama yang deket sama gue pasti paham, kalau gue ke orang baru butuh sedikit waktu buat masuk ke itu lingkungan," sambungnya lagi.

Bahkan suami Ussy Sulistiawaty ini sampai saat ini bingung kenapa bisa menjadi seorang pembawa acara yang dikenal banyak ngomong. 

"Gue juga aneh sih kenapa hidup gue diarahin ke presenter yang gue harus berperang melawan diri gue sendiri untuk masalah itu. Kadang-kadang gue ada beban loh pas di panggung," ucap Andhika Pratama.

"Misal nggak pernah sebelumnya sama narasumbernya itu tapi gue harus ngidupin suasana. Gue nggak punya skill yang bagus sama conversation. Nah kebanyakan orang itu nggak percaya," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

E. Jean Carroll celebrates $83 million legal win over Donald Trump at downtown NYC bar with media types from MSNBC, Rolling Stone - Page Six

She had $83 million reasons to celebrate. E. Jean Carroll was spotted toasting her legal victory against Donald Trump — and her historic...

Postingan Populer